Kalimantan TimurKutai KartanegaraPariwaraPariwara Pemkab KukarPemerintahan - Politik

DP3A Kukar Dorong Penguatan Kelompok PEKKA Melalui Struktur Organisasi yang Terarah

KUTAI KARTANEGARA – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Kutai Kartanegara menggelar sosialisasi Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) pada Kamis (3/10/2024) di Hotel Grand Elty Singgasana, Tenggarong. Kegiatan ini diikuti oleh 13 kelompok PEKKA yang berasal dari berbagai desa dan kelurahan, serta Komunitas Para Janda (Kopaja), inisiatif dari Bupati Kukar.

Kepala Bidang PUG, PP, PSDGA DP3A Kukar, Chalimatus Sa’diah, menyampaikan bahwa kelompok-kelompok PEKKA ini dibentuk oleh Yayasan Pekka Pusat pada Mei lalu. Dalam sosialisasi ini, Yayasan Pekka Pusat memberikan bimbingan mengenai penguatan organisasi serta mempersiapkan pembentukan PEKKA di tingkat Kabupaten Kutai Kartanegara.

Selain memberikan arahan kepada kelompok PEKKA, DP3A Kukar juga berharap kehadiran Kopaja dapat memberikan wawasan tambahan dan inspirasi bagi perempuan kepala keluarga dalam menjalankan peran ganda mereka.

“Melalui sosialisasi ini, kami ingin menegaskan pentingnya peran perempuan kepala keluarga sebagai pencari nafkah, pengelola rumah tangga, pengambil keputusan, dan penopang kehidupan keluarga,” ujar Chalimatus.

Ia menambahkan, pemberdayaan perempuan kepala keluarga di Kukar diharapkan akan mendorong mereka untuk berpartisipasi lebih aktif dalam kehidupan sosial dan politik. Langkah ini juga diharapkan berdampak positif bagi masyarakat luas, memperkuat kesetaraan gender, dan meningkatkan kapasitas masyarakat dalam berkembang.

“Ke depan, kelompok PEKKA di Kukar perlu diperkuat dengan struktur organisasi yang jelas mulai dari tingkat kecamatan, desa, hingga kelurahan. Kami yakin, penguatan ini akan membantu dalam meningkatkan ekonomi keluarga di Kabupaten Kukar,” tutupnya.

Melalui kegiatan ini, DP3A Kukar berharap terciptanya kesetaraan gender dan pemberdayaan ekonomi perempuan kepala keluarga yang membawa dampak positif bagi seluruh masyarakat di Kukar. (ADV/dp3akukar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button