Tenggarong – Seorang perempuan cantik asal Tenggarong bernama Fitria Paputungan sukses menjadi pebisnis di bidang kosmetik. Brand lokal yang ia beri nama Dermastell pun kini telah di kenal di seluruh Indonesia.
Tak disangka, berawal dari kejenuhan berdiam di rumah membuat Fitria berputar otak untuk mencari kesibukan yang bermanfaat. Seorang perempuan lulusan Kebidanan ini pun bingung, lantaran tak diizinkan sang suami untuk bekerja.
Ia pun meminta izin kepada sang suami untuk membuka usaha kecil-kecilan, sembari mencari keberuntungan dan mengisi aktivitasnya sehari-hari. Kala itu, ia mencoba bisnis berjualan pulsa, handphone, casing handphone hingga pakaian. Namun, bisnis itu gagal dan tak berlangsung lama, lantaran tidak cocok dengannya yang mempunyai basic di bidang tenaga kesehatan.
Setelah itu, ia kembali beraktivitas seperti biasanya di rumah. Tiba-tiba teringat dengan kulit suami yang lebih putih darinya. Niat ingin putih dari sang suami, ia pun meminta izin untuk kursus khusus di bidang kosmetik dengan dokter ternama di Surabaya. Dari situ ia belajar meracik bahan-bahan pembuatan kosmetik. Mulai dari handbody, skincare, facial toner dan collagen.
“Disitu motivasinya. 2017 mulai kursus ke Surabaya seminggu. Dari situ aku bikin pertama untuk diri sendiri, dikasih tau racikan bahan yang aman berikut dengan takaran komposisinya, karena tidak boleh sembarangan,” ungkap Owner Brand Dermastell, Fitria Paputungan.
Melihat hasil yang memuaskan, ia pun mencoba menawarkan produknya kepada teman-temannya, hingga banyak diminati. Hal itu pun dianggap menjadi peluang bisnis yang sangat menjanjikan. Untuk memuluskan bisnisnya, Produk kosmetik yang ia beri nama Dermasteel mulai di urus izin produknya ke Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan telah lulus uji. Bahkan, Brand Dermastell juga sudah mendapatkan sertifikat halal.
“Pas kita sudah mau jual skala besar, kita urus ke BPOM Jakarta. Jadi kita langsung urus kesana,” sebutnya.
Dermastel juga sudah mempunyai pabrik, yang berdiri di Surabaya dan Tanggerang. Bahkan, Saat ini Dermastell juga sudah mempunyai 173 Reseller yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.
“Di setiap provinsi ada dan ada manajemen yang urus. Kalau pusatnya ada di Tenggarong,” pungkasnya.